Don't Miss
Loading...
Sunday, April 21, 2013

Dinding I Love You, Ungkapkan Cinta Dalam Berbagai Bahasa

3:02 PM
Dinding I Love You, ungkapkan cinta dalam berbagai bahasa

Dinding ini dipenuhi coretan yang tak terhitung jumlahnya. Meski semua pesan di dinding itu ditulis dalam berbagai bahasa, maknanya tetap lah sama, yaitu aku cinta padamu. 

Dinding "I love you" berdiri tepat di tengah taman Abbesses di Montmartre, Paris, dan memiliki luas sekitar 40 meter persegi. Di dinding itu, ungkapan "I love you" telah ditulis lebih dari seribu kali dalam lebih dari 300 bahasa yang berbeda.

Dinding I Love You, ungkapkan cinta dalam berbagai bahasa

Frederic Baron dan Claire Kito adalah dua seniman yang berada di balik berdirinya dinding cinta tersebut. Dinding itu dianggap sebagai tempat bertemunya para pecinta dan monumen abadi untuk pemujaan cinta yang kekal.

Dinding I Love You, ungkapkan cinta dalam berbagai bahasa

Semua ungkapan cinta yang ditulis dalam berbagai bahasa tersebut dikumpulkan sendiri oleh Frederic Baron dengan mengetuk ratusan pintu kedutaan besar. Ia pun kemudian meminta mereka untuk memberitahu ungkapan I Love You dalam bahasa berbeda.

Seusai mengumpulkan ratusan ungkapan cinta yang dicatatnya di notebooknya, Frederic meminta bantuan Claire, seorang seniman kaligrafi, untuk merakit semua skrip yang telah dikumpulkannya.

"Jantung manusia sering terkoyak karena patah hati, dan dinding ini mencoba untuk kembali mengumpulkannya," ujar Frederic seperti dilansir amusingplanet. 

Dinding I Love You, Ungkapkan Cinta Dalam Berbagai Bahasa

Tertarik untuk mengunjungi dinding "I love you"? Yuk temukan ungkapan cinta dalam bahasa Indonesia di dinding ini!

0 komentar:

Post a Comment

 
Toggle Footer
Back to Top