Don't Miss
Loading...
Tuesday, June 18, 2013

Instagram Bakal Hadirkan Fitur Video

1:08 PM
Instagram Bakal Hadirkan Fitur Video, logo terbaru instagram, instagram akan tampilkan munculkan fitur terbaru yaitu video, D-A. Blog.
Instagram yang selama ini dikenal sebagai aplikasi berbagi foto, dikabarkan bakal memperluas layanannya menjadi tempat berbagi video singkat. Facebook ingin menjadikan Instagram sebagai pesaing Vine yang dimiliki Twitter.

Seorang sumber anonim mengatakan kepada TechCrunch, layanan baru berbagi video di Instagram bakal diperkenalkan dalam acara Facebook Big Idea pada Kamis (20/6/2013). Beberapa pekan lalu, Facebook memang dikabarkan sedang menguji coba sebuah aplikasi berbagi video.

Vine merupakan aplikasi berbagi video 6 detik yang hadir pertama kali di iOS pada Januari 2013. Aplikasi yang telah memiliki 13 juta pengguna aktif ini, menarik perhatian pembuat film amatir maupun profesional karena memberi kemudahan dalam berbagi video singkat.

Twitter kemudian membuat Vine agar berjalan di Android pada 3 Juni 2013. Kehadirannya di Android akan membuat pengguna Vine tumbuh cepat, karena si "robot hijau" merupakan sistem operasi terbesar di dunia.

Sementara itu, Instagram kini memiliki 100 juta pengguna aktif, menurut data Februari 2013. Perusahaan ini didirikan oleh duo sahabat Kevin Systrom dan Mike Krieger.

Pada Mei 2012, Instagram yang kala itu diasuh oleh 13 karyawan, dibeli oleh Facebook senilai 1 miliar dollar AS dalam bentuk tunai dan saham. Facebook menyelesaikan transaksi akuisisi pada September 2012.


Sumber

0 komentar:

Post a Comment

 
Toggle Footer
Back to Top